Tingkatkan Kekompakan, Karang Taruna Desa Simpangan Adakan Pertemuan Rutin

0

Tingkatkan Kekompakan, Karang Taruna Desa Simpangan Adakan Pertemuan Rutin

BRMEDIABEKASI.COM | Kabupaten Bekasi – Karang Taruna Desa Simpangan melakukan giat pertrmuan rutin di aula Desa Simpangan Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi pada Kamis, (20/02/2025).

Kegiatan pertemuan tersebut dilaksanakan rutin setiap satu bulan sekali, membahas agenda-agenda untuk memajukan dan meningkatkan kekompakan. Karang taruna pada pertemuan rutin juga memanfaatkan sebagai menyampaikan usulan, saling bertukar pikiran dan bertukar pendapat agar selalu tetap solid.

Acara tersebut dihadiri oleh, Ketua Karang Taruna Desa Simpangan, Iwan Sahrudin, Serta Sekertaris Asep Efendy, dan di dampingi beberapa perangkat Desa Simpangan.

“Kita harus tetap kompak dan tidak mudah terpecah belah. Jangan sampai kita dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Terus laksanakan program kerja Karang Taruna dengan semangat kebersamaan,” tegas Iwan Sahrudin.

Sementara itu, Asep Efendy, selaku Sekretaris Karang Taruna Desa Simpangan, menjelaskan bahwa rapat koordinasi ini diadakan untuk mempersiapkan agenda-agenda serta melakukan kegiatan sosial khusus nya yang berada di wilayah Desa Simpangan.

“Kita selalu tetap jaga kekompakan untuk kesejahteraan dan serta membangun agar wilayah Desa Simpangan selalu menjadi Desa yang terbaik serta membantu warga masyarakat yang membutuhkan”, tandasnya.
(BR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *